Jumat, 18 Juni 2010

Puisi: Akhir senja

Puisi: Akhir senja
Oleh: Andin Adyaksantoro
Palangka Raya, 11 Juni 2010

Godaan malam terus merajut asaku
Berkibar dalam layar perjalananku yang terhapus
Yang bergerak dalam derainya sang hujan
Yang terusap dalam rintik luruhnya sang embun pagi yang memeluk….

Semaikanlah akhir senja ini dalam pangkuanmu
Dalam dekap eratmu di pelukan bunga teratai mu
Yang menepis rasa rindu yang telah kau curahkan di hati
Tanpa rasa ingin berjumpa denganku …lagi….

Kau temani daku dalam mimpi yang membayang rinduku
Yang berlalu dari sepinya rasa perihku
Yang merajuk dalam kemanjaan ego yang merasuk
Membiru dalam warna yang berpelangi elok….

Mengapa arti sentuhanku tak jua kau balaskan…
Mengapa akhir senja ini berlalu dalam keheningan yang membias
Tanpa rasa pesona yang pernah kau hidangkan padaku…
Tanpa rasa tergores di pena hatiku yang mengharapmu….
Apakah dirimu ….telah melupakan daku….