Rabu, 05 September 2012

Puisi: saat sepi

 Puisi: saat sepi
Oleh: Andin Adyaksantoro
Makassar, 05 September 2012


saat sepi...dan hening...
adalah saat yang terindah bagi seorang pujangga
untuk menulis dan mengasah diri
guna menghasilkan karya-karya indahnya...
yang tak kan mungkin kan di buat dalam suasana nan penuh keterpaksaan....

saat sepi dan tersendiri
adalah saat yang terindah bagi sang Pelangi yang berpendar
untuk menyapa sang mentari dan sang rintik hujan
yang menatap penuh pesona pada sang langit
untuk bersama-sama mengukir sebuah puisi nan indah kemilau pada sang angkasa nan anggun...

saat sepi dan dalam kesendirian...
ku usapkan jemari hatiku pada relung hatimu nan indah...
agar kau dapat menikmati alunan merdu nada indah ku..di kalbu mu...
yang tak kan pernah berhenti menyambut sapa rindu mu..di lelap mimpi ku...

saat sepi...
ku selalu berdoa untuk mu...
agar dirimu selalu di jaga oleh-Nya...
Tuhan Yang Maha Esa
agar engkau selalu dalam perlindungan-Nya...
dan selalu mendapat anugerah dari-Nya...

saat sepi...
aku selalu ingin .....kau bahagia dan sejahtera...
seperti yang selalu aku katakan pada diriku sendiri...
bahwa aku mampu membuatmu selalu tersenyum...untuk diriku..., seorang...